Home » Desain Arsitektur » 10 Desain Rumah Minimalis Terbaru dan Inspiratif

10 Desain Rumah Minimalis Terbaru dan Inspiratif

Desain rumah minimalis terbaru dan terpopuler saat ini yaitu modelrumah minimalis bergaya modern dan elegan. Ada berbagai macam tipe rumah minimalis, yaitu type 36,45,54,60,dan masih banyak lagi. Akan tetapi, penjelasan sederhana dari berbagai tipe rumah minimalis tersebut adalah sebagai berikut. Contohnya, rumah minimalis type 36, berarti luas keseluruhan rumah yang dibangun adalah 36m2. Contoh lain, misalnya anda pernah melihat rumah type 36/72, nah artinya luas rumah tersebut seluas 36m2 dan dibangun di atas lahan seluas 72m2.

gambar teras rumah minimalis 2

Terutama di daerah perkotaan, rumah minimalis type 36 dan type 45 masih sangat banyak diminati. Hal ini dikarenakan selain bentuk rumah yang cantik, modern, dan elegan, harganya juga masih relatif terjangkau untuk kalangan menengah. Rumah type 36 sangat cocok untuk pasangan muda yang baru menikah. Biasanya, pada type 36 terdapat 2 kamar tidur dengan 1 kamar tidur utama dan 1 ruang tidur.

Rumah type 36 dan type 45 termasuk smarthouse, yang artinya rumah anda dapat di-upgrade menjadi dua tingkat rumah sewaktu-waktu jika anggota keluarga anda bertambah. Hanya tentu dibutuhkan dana yang lebih banyak.

Oh ya, kita juga sudah pernah membahas mengenai rumah minimalis secara detail disini: Apa sih Rumah Minimalis itu?

Namun, di artikel ini kita juga akan membahas kembali secara garis besar mengenai konsep dan pengertian rumah minimalis.

1. Ciri khas Desain Eksteriornya:

  • Mempunyai garis-garis horizontal/vertikal dan garis geometri yang tegas.
  • Menggunakan jendela yang lebar dan panjang sehingga dapat membuat pandangan keluar rumah menjadi lebih nyaman dan leluasa
  • Mempunyai taman meskipun kecil di depan atau di belakang rumahnya, untuk menciptakan kesan segar dan menarik.
  • Atap nyaris datar dan beberapa rumah bahkan sudah datar, tidak meruncing.

2. Ciri khas Desain Interiornya:

  • Dekorasi interior yang cerdik, yaitu memaksimalkan ruangan sempit dengan furniture-furniture yang diletakkan di dinding dan meminimalkan penyekatan dinding, sehingga ruangan terlihat menjadi lebih luas dan terbuka.
  • Tidak menggunakan ornamen berupa ukiran agar kesan minimalis tetap ada
  • Furniture yang digunakan juga simple, polos, dan tegas (tidak banyak ukiran).
  • Menggunakan teknik permainan cahaya untuk mendapatkan efek ruangan yang lebih mewah dan indah (bisa dengan 2 sampai 3 warna).
  • Pemakaian warna cat dinding yang sama dengan furniture di interior ruangan tersebut sehingga menggambarkan nuansa dan karakteristik pemilik rumah.

Untuk lebih lengkap, berikut adalah 10 desain rumah minimalis terbaru dan inspiratif di tahun 2013, cekidot:

Desain Rumah Minimalis

model rumah minimalis (5)

model rumah minimalis (3)

model rumah minimalis (2)

model rumah minimalis (4)

contoh jendela rumah minimalis (11)

 

 

konsep Rumah Minimalis Type 60
Rumah Minimalis Type 60

 

contoh rumah minimalis type 70
contoh rumah minimalis type 70

 

rumah minimalis type 54
rumah minimalis type 54

desain rumah type 45 minimalis