Home » Desain Arsitektur » Desain dan Denah Rumah Minimalis Type 21
Rumah Minimalis sederhana
Rumah Minimalis sederhana

Desain dan Denah Rumah Minimalis Type 21

Hari ini kita akan membahas desain rumah minimalis type 21 lengkap dengan denahnya. Sebelum kita membahas lebih lanjut, untuk Anda yang belum mengerti apa yang dimaksud dengan model rumah minimalis type 21, kita akan membahasnya secara sekilas. Rumah Minimalis memiliki pengertian bahwa rumah tersebut menggunakan bahan dan material bangunan yang seminimal mungkin, namun dapat menciptakan desain arsitektur dan desain interior rumah yang terlihat mungil, nyaman, dan murah. Jadi, rumah minimalis sangat dikhususkan untuk Anda yang berniat untuk membeli rumah yang bagus dengan budget yang pas-pasan.

Pengertian Rumah type 21

Pengertian rumah minimalis tipe 21 adalah rumah seluas 21 m2. Jadi itu bisa4x5,25m maupun ukuran lainnya.

Isi Artikel

Desain Rumah Minimalis Type 21

 Desain Rumah Minimalis Type 21

Desain Rumah Type 21 Ini Lebih Cocok Untuk Siapa

Desain rumah type 21 minimalis ini lebih cocok untuk pasangan muda yang baru menikah atau yang sudah menikah dengan jumlah 2-3 anggota keluarga. Harus saya akui rumayh type 21 ini termasuk sempit dan sederhana, jadi jika Anda belum begitu butuh untuk membeli rumah baru, nabunglah dan beli saja rumah minimalis type 36. Karena rumah type 36 lebih luas dan nyaman, dan anda juga tidak perlu khawatir jika suatu saat ada terjadi penambahan anggota keluarga.

Bayangkan saja, jika anda terburu-buru untuk membeli sebuah rumah type 21, kemudian suatu saat ada penambahan anggota keluarga, maka anda harus mengeluarkan biaya tambahan untuk renovasi. Nah, jadi lebih baik anda membeli rumah type 36 satu lantai terlebih dahulu, kemudian jika Anda ingin membuatnya menjadi dua tingkat, silahkan saja, hanya saja setidaknya rumah minimalis tipe 36 ini sudah cocok untuk jumlah anggota keluarga 3-4 orang.

Denah Rumah Minimalis Type 21

denah rumah sederhana type 21 denah rumah type 21

denah Rumah Minimalis Type 21

Berikut adalah beberapa ruangan yang harus ada dalam denah rumah tidak terkecuali sekecil apapun:

  • Kamar tidur. Ini adalah salah satu ruangan yang penting, karena disinilah Anda beristirahat setelah bekerja seharian. Jadi, dekorasilah kamar tidur Anda menjadi senyaman mungkin. Untuk referensi, bisa Anda baca tips dekorasinya disini.
  • Ruang tamu. Pandangan pertama dari tamu dan teman yang berkunjung ke rumah Anda akan tertuju di ruang tamu. Bingung bagaimana dekorasi ruang tamu yang mungil? Kita sudah membahasnya disini.
  • Dapur. Dapur adalah tempat yang penting karena segala keperluan memasak ada di dapur.
  • Kamar mandi

Baiklah, saya harap dengan membaca artikel ini Anda sudah dapat mengerti apa itu pengertian rumah type 21, lebih cocok untuk siapa, dan gambar desain dan denah rumah minimalis type 21 ini.